Abstract
Analisis kebutuhan dari minimnya ketersedian video pembelajaran tentang prinsip berhitung yang mengsung kearifan local budaya di Sumatera Selatan. Tujuan penelitian adalah menghasilkan produk berupa video pembelajaran “tahapan berhitung satu lawan satu” berbasis budaya local yang valid dan praktis, serta mengetahui efek potensial dari video tersebut. Metode pengembangan desain Borg and Gall, partisipan 40 mahasiswa PGPAUD UNSRI. Teknik pengumupulan data: observasi, tes, wawancara. Analisis data menggunakan paired sample t-test. Hasil penelitian menunjukan pada validitas 96,9% (sangat valid), uji kepaktisan 91% (sangat praktis), dan uji efektifitas t-hit=10,76 yang maknanya produk dinyatakan efektif. Simpulan adalah video berhitung awal yang dikembangkan dinyatakan valid, praktis, dan efektif dalam meningkatkan kemampuan pedagogi mahasiswa. Kelebihan produk: konten video berhitung awal menggunakan daily activity concept, berbasis kearifan budaya local, dan case method oriented. Keterbatasan produk ini hanya memfokuskan pada satu prinsip berhitung anak usia dini yaitu korespondensi satu lawan satu, sehingga sangatlah direkomendasikan digunakan guru.
Keywords
Refbacks
- There are currently no refbacks.