Abstract


Kompetensi pengawas yang serumpun atau satu disiplin keahlian di bidang RA di Kementerian Agama Kabupaten Pamekasan hanya memiliki empat (4) orang SDM pengawas, Kekurangan  SDM pengawas ini  mengakibatkan distribusi dan intensitas kunjungan pengawas menjadi minim dan memenuhi kendala pada masing-masing madrasah binaan. Tujuan penelitian ini memperoleh solusi alternatif upaya Kementerian Agama dalam percepatan kesediaan dan distribusi pemerataan SDM Pengawas serta peningkatan kompetensi ketenagaan pengawas di Kementerian Agama Kabupaten Pamekasan. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan dengan pendekatan kualitatif, metode pengumpulan data berupa observasi, wawancara, dan dokumentasi. Subjek penelitian ini meliputi 11 Pengawas RA aktif di Kementerian Agama Pamekasan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, pertama Tersedianya tenaga SDM Pengawas RA dengan menyesuaikan kebutuhan jumlah lembaga jenjang RA Kabupaten Pamekasan. Kedua, Distribusi dan pemerataan SDM Pengawas RA sesuai jumlah lembaga RA di Kementerian Agama Kabupaten Pamekasan. Ketiga, Peningkatan mutu SDM Pengawas pada jenjang RA melalui e-monev Sistem Informasi Akademik Manajerial (SIAM) RA di Lingkungan Kementerian Agama Kabupaten Pamekasan.


Keywords


ketenagaan; pengawas; e-monev

Refbacks

  • There are currently no refbacks.